Minggu, 03 Januari 2010

Tentang 22


Tentang 22:
  1. Nomor yang digunakan Kaka' saat bermain di AC Milan. Kaka' memakai nomor ini karena 22 adalah tanggal kelahirannya (22 April 1982).
  2. Di Indonesia, 22 Desember di peringati sebagai hari Ibu. <>
  3. Di sistem periodik unsur kimia, no 22 adalah titanium.
  4. Sebenarnya nilai konstanta phi=3,1415926536, bukan 22/7. Karena 22/7 adalah 3.1428571429. Angka 22/7 dipake hanya untuk memudahkan saja.
  5. Ada 22 huruf dalam Hebrew alphabet. ??
  6. Kapan ya Indonesia bisa bikin pesawat kayak F22 RAPTOR?
  7. Jumlah pemain sepakbola dalam sebuah pertandingan adalah 22 pemain (1 team @ 11).
  8. Lama al-quran diturunkan ke bumi adalah kurang lebih sekitar 22 tahun 2 bulan dan 22 hari
  9. Zaskia Adya Mecca menikah pada umur 22 tahun. :((
  10. Jumlah kromosom manusia adalah khas yaitu 46 buah (23 pasang) yang terdiri dari 22 pasang autosom dan 1 pasang gonosom
  11. Messi menjadi pemain terbaik dunia versi FIFA 2009 pada umur 22 tahun
  12. Induk gajah mengandung anaknya selama kurang lebih 22 bulan
  13. Angka 22 adalah bilangan genap, jika dibagi 2 hasilnya 11, jika dikurangi 3 hasilnya 19, jika..., jika..., jika....
  14. Handphone Nokia 1616 mampu standby hingga 528 jam atau 22 hari.
  15. Inti planet Saturnus berat, dengan massa sekitar 9 sampai 22 kali lebih dari massa inti Bumi.
  16. Kemungkinan timbulnya kanker paru dan jantung pada perokok 22 kali lebih besar dari yang tidak merokok
  17. 22 Juni 1986, Diego Maradona dari Argentina mencetak "Gol Tangan Tuhan" dalam pertandingan melawan timnas sepak bola Inggris di Piala Dunia 1986 di Meksiko. Dia juga mencetak gol yang dianggap sebagai "Gol Terbaik Abad Ini" dalam pertandingan tersebut.
  18. 22 Januari adalah judul lagunya Iwan Fals
  19. Ada bayi berumur 22 bulan mengandung seorang bayi. Fenomena ini sering disebut fetus in fetu. Kasus ini sangat jarang terjadi di dunia. Perbandingannya 1 banding 200 ribu kelahiran bayi.
  20. StarOne Jogja mampu menciptakan Rekor Muri untuk 22 Jam nelpon menggunakan bahasa Jawa Kromo.
  21. Koala merupakan hewan mamalia kecil yang paling suka tidur, yakni sedikitnya 22 jam setiap hari.
  22. Insya Allah, jika masih diberi umur panjang di tahun ini, saya berumur 22 tahun. Hmmmm....masih 3 tahun lagi, semangat :D
sumber: dr berbagai sumber

Selanjutnya apa ya..... Mmmm...nulis tentang 8

Tidak ada komentar:

Posting Komentar