Jumat, 25 Juni 2010

Kecewa

Mungkin itulah yg kurasakan sekarang
kecewa pada diriku sendiri dan produk Benq
karna selama ini terlalu memaksakan
dan, akibatnya laptop Joybook R45-LE19 yg baru kubeli 13,5 bulan yg lalu rusak
memaksakan laptop untuk bekerja 6 hingga 10 jam sehari
layarnya blank, tdk bisa menampilkan apa2 :(
2 hari lalu dibawa ke Galva selaku authorizhed service center produk Benq
tadi siang dihubungi pihak Galva bahwa motherboard nya rusak
celakanya garansi spare part hanya 1th, sehingga jika mau diperbaiki harus ganti Mobo baru yang katanya harganya sekitar 300 $
Uang dari mana sebanyak itu, untuk membeli laptop itu pun harus susah payah
Alhasil, laptop pun aku ambil dan tidak jadi diservis
Jika dihubungkan dengan monitor PC, masih bisa masuk ke safe mode windows dengan resolusi rendah
Yg jadi pertanyaan, kenapa Mobo nya harus sampai diganti, dan tidak bisa diservis / diperbaiki
Aku yakin, bagian motherboard tidak mati total, mungkin hanya bagian yg berhubungan dengan display
semoga aja masih bisa diperbaiki jika diservis di luar :D


Senin, 21 Juni 2010

Paket Internet Unlimited dari Tri ( Three ) tanpa Kartu Khusus

Pagi tadi, baca koran liat2 iklan yg cukup besar. Tertarik dengan salah satu promo dari operator Tri.
Tri mengeluarkan paket internet unlimited nya hingga kecepatan 1,8 Mbps. Selengkapnya liat brosur dari websitenya seperti ini:
Kalau dilihat dari tarif yang ditawarkan, tentu saja promosi ini memang menggiurkan. Dengan 50 ribu/bulan, kita akan mendapat kuota 2GB, setelah kuota habis speed akan diturunkan menjadi 64kbps. Selain itu, untuk menggunakan layanan ini tidak perlu kartu khusus, hanya mendaftar/membeli paket yang tersedia menggunakan kartu tri yang biasa digunakan, misalnya sms MAU (spasi) 2GB kirim ke 234 dengan tarif 50rb blom termasuk ppn 10%, sedangkan paket lainnya lihat gambar brosur diatas. Yang perlu diperhatikan adalah dimanakah lokasi kita berada, apakah terjangkau sinyal EDGE, 3G atau bahkan HSDPA???

Jumat, 18 Juni 2010

Sertifikat SAP01

Akhirnya sertifikate SAP bisa diambil juga
tapi yg mengganjal dalam hati kenapa tulisannyua
"Certificate of Attendance"
Apakah dapat setifikat tsb cuma karena kehadiaran, bukan karena kemampuan dalam mengerjakan test akhir kemarin????????????????

Jumat, 04 Juni 2010

Cara matikan autorun untuk mencegah virus

Salah satu cara untuk mencegah virus masuk komputer adalah dengan mematikan/mendisable fitur autorun ketika kita memasukkan CD atau memasang Flashdisk pada port USB. Cara ini tidak 100% menghadang virus, hanya meminimalisir saja, caranya yaitu:
  1. Manual. Cara ini sangat sederhana, yaitu dengan menekan tombol SHIFT dan menahannya selama +/- 5 detik saat kita memasukkan CD atau Flash Disk. Cara ini harus kita lakukan manual setiap kali kita memasukkan CD atau Flash Disk, jadi cukup repot juga.
  2. Otomatis. Dilakukan dengan mengedit Policy Windows. Caranya dari start pilih run > ketik: gpedit.msc > User Configuration > Administrator Templates > System > Turn Off Autoplay. Klik kanan > Properties > Enable (pilih All drives).